>
Headlines News :
Home » , » Pasangan DASI Ungu Dapat Nomor Urut 1

Pasangan DASI Ungu Dapat Nomor Urut 1

Written By Unknown on Selasa, 25 Agustus 2015 | 17.05.00

Pleno terbuka pengambilan nomor urut pasangan calon walikota/wakil walikota Palu, Selasa (25/8/2015). [Foto:Facebook]


Palu, Jurnalsulteng.com- Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palu, yang menggunakan tagline DaSi-Ungu (Hidayat-Sigit Purnomo Said) mendapatkan nomor urut 1 (satu) untuk pilkada yang akan berlangsung 9 Desember 2015.

Sementara dua pasangan calon wali kota dan wakil wali kota lainnya adalah H Hadianto Rasyid-Wiwik Jumi`atul Ro`fiah mendapat nomor urut 2 dan Habsya Yanti Ponulele-Thamrin Samauna nomor urut 3.

Pengundian nomor urut pasangan calon wali kota dan wakil wali kota dilakukan di Hotel Santika Palu, Selasa (25/8/2015).

Proses pengundian berjalan aman, lancar dan dalam suasana penuh kebahagiaan.

Itu terlihat dari wajah tiga pasangan calon yang mengikuti proses pengundian nomor urut cukup ceria disaksikan para komisioner KPUD Palu dan juga beberapa anggota partai pendukung.

Kegiatan tersebut juga dihadiri ratusan warga pendukung ketiga pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palu.

Guna mengantisipasi dan demi kelancaran proses pengundian nomor urut pasangan calon, Polres Palu menurunkan ratusan personil keamanan.

Petugas keamanan juga memblokir sementara jalan menuju hotel, tempat berlangsungnya pengundian nomor urut.

Jalan dari arah lampu merah perempatan Gatot Subroto dan Juanda ditutup selama proses pengundian nomor urut pasangan calon wali kota dan wakil wali kota berlangsung.[***]
(Baca Juga: Petahana Kota Palu Gagal Maju di Pilkada )

Wartawan; Agus M
Editor; Sutrisno
Share this article :

0 komentar:

Jurnalsulteng.com on Facebook

 
Developed by : Darmanto.com
Copyright © 2016. JURNAL SULTENG - Tristar Mediatama - All Rights Reserved
Template by Creating Website
Proudly powered by Blogger