>
Headlines News :
Home » » Chelsea Buat Arsenal Terlempar ke Posisi Ketiga

Chelsea Buat Arsenal Terlempar ke Posisi Ketiga

Written By Unknown on Senin, 25 Januari 2016 | 02.34.00

Diego Costa sukses mencetak gol tunggal di Stadion Emirates. [Foto; Reuters]


Jurnalsulteng.com- Chelsea sukses memaksa Arsenal tak mampu kembali ke puncak klasemen Liga Inggris lewat kemenangan 1-0 di Stadion Emirates.

Keberhasilan Chelsea memukul Arsenal di depan pendukung sendiri membuat koleksi poin Arsenal tertahan di angka 44 poin.

'The Gunners' kini tertinggal tiga poin dari Leicester City yang jadi pemuncak klasemen. Tidak hanya itu, Arsenal juga kalah selisih gol dari Manchester City sehingga harus puas duduk di posisi ketiga.

Sementara itu bagi Chelsea, kemenangan ini membuat mereka kini mengoleksi 28 poin. 'The Blues' masih tertinggal empat poin dari zona 10 besar.

Diego Costa yang jadi aktor utama di duel pertama musim ini kembali mencuri perhatian di laga kali ini. Diego Costa membuat Per Mertesacker dikartumerah pada menit ke-18 dan ia sukses mencetak gol lima menit kemudian.

Gol Diego Costa berawal dari umpan Branislav Ivanovic di sisi kiri pertahanan Arsenal. Diego Costa bereaksi terlebih dulu dibandingkan Gabriel Paulista yang membayanginya. Diego Costa pun sukses menceploskan bola ke gawang Petr Cech.

Setelah tertinggal 0-1 dan kalah dari jumlah pemain, Arsenal tak memiliki banyak peluang untuk mencetak gol penyama kedudukan.

Chelsea sukses meredam permainan Arsenal lewat penguasaan bola dan disiplinnya lini pertahanan.

Peluang terbaik Arsenal ada pada saat kiper Chelsea Thibaut Courtois dua kali melakukan kesalahan sehingga tercipta kemelut di gawang Chelsea. Namun hal tersebut tak mampu dimanfaatkan pemain Arsenal untuk mencetak gol.

Meskipun Arsene Wenger sudah melakukan sejumlah pergantian pemain, termasuk dengan menurukan Alexis Sanchez yang baru sembuh dari cedera, namun hingga pertandingan berakhir, Chelsea sukses mempertahankan skor 1-0.

Susunan Pemain

Arsenal (4-2-3-1)

Cech; Bellerin, Mertesacker, Koscielny, Monreal; Flamini, Ramsey; Campbell (Sanchez 57), Oezil, Walcott (Oxlade-Chamberlain); Giroud (Gabriel 22)


Chelsea (4-2-3-1)

Courtois; Ivanovic, Zouma, Terry, Azplicueta; Obi Mikel, Matic; Willian, Fabregas, Oscar (Hazard 77); Diego Costa (Remy 68).[***]

Sumber; CNNIndonesia

Share this article :

0 komentar:

Jurnalsulteng.com on Facebook

 
Developed by : Darmanto.com
Copyright © 2016. JURNAL SULTENG - Tristar Mediatama - All Rights Reserved
Template by Creating Website
Proudly powered by Blogger