>
Headlines News :
Home » » Rakyat akan Semakin Kecewa dengan Jokowi

Rakyat akan Semakin Kecewa dengan Jokowi

Written By Unknown on Kamis, 09 Oktober 2014 | 10.54.00

Joko Widodo
Jakarta, Jurnalsulteng.com- Belum resmi Joko Widodo (Jokowi) dilantik sebagai presiden, kepercayaan pasar, publik dan pendukungnya mulai menurun. Mereka mulai mencium Jokowi tidak akan mampu mengatasi problem-problem politik dan ekonomi yang akan dihadapi.

"Jokowi diyakini tidak akan mampu atasi masalah seperti rupiah yang akan terus terpuruk, bunga bank naik, harga sembako naik. Bahkan mulai dicurigai Jokowi akan jadi presiden yang mengecewakan dan gagal," kata eks Menteri Perekonomian Fuad Bawazier dalam keterangannya yang dikutip dari Aktual.co, Kamis (9/10/2014).

Rakyat kecil misalnya, akan kecewa karena Jokowi naikkan harga BBM. Atau kaum nasionalis akan kecewa karena Jokowi yang gagal mewujudkan mobnas Esemka.

"Jokowi juga sudah terindikasi gagal memenuhi janji-janjinya seperti kabinet ramping, profesional  dan tidak bagi-bagi kursi. Dan yang amat dikawatirkan adalah dalam pemerintahan Jokowi akan terjadi inflasi signifikan sehingga jumlah orang miskin akan bertambah dan utang negara meningkat drastis," demikian Fuad.[Akt]

Share this article :

0 komentar:

Jurnalsulteng.com on Facebook

 
Developed by : Darmanto.com
Copyright © 2016. JURNAL SULTENG - Tristar Mediatama - All Rights Reserved
Template by Creating Website
Proudly powered by Blogger