>
Headlines News :
Home » » Stok Obat di Jayapura Aman

Stok Obat di Jayapura Aman

Written By Unknown on Selasa, 04 Februari 2014 | 10.34.00

Sentani, Jurnalsulteng.com- Dinas Kesehatan Kabupaten Jayapura, Papua, menyatakan bahwa ketersediaan obat untuk memenuhi kebutuhan medis masyarakat setempat hingga saat ini relatif aman atau mencukupi.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Jayapura Khairul Lie di Sentani, Selasa (4/2/2014), mengatakan bahwa pihaknya telah mengevaluasi tentang stok obat untuk kebutuhan masyarakat setempat.

"Memang ada item tertentu pada saat tertentu yang kosong, seperti tiga bulan lalu obat malaria kosong dari pusat, namun kami bisa menggunakan obat jenis lain yang sama-sama digunakan untuk penyakit malaria," ujarnya.

Jika ada beberapa item obat yang tidak ada, katanya, hal tersebut bukan disebabkan kekurangan obat secara keseluruhan.

Akan tetapi, katanya, hanya untuk beberapa item. Misalnya untuk obat paracentamol yang dikeluhkan beberapa puskesmas di Kabupaten Jayapura, karena tidak tersedia baik di Dinas Kesehatan Kabupaten Jayapura maupun di Dinas Kesehatan Provinsi Papua.

"Stok untuk paracetamol tersebut memang kosong dari pusat, mungkin saja karena proses tender yang terlambat sehingga menyebabkan 'buffer' stok juga kosong," katanya.

Khairul mengatakan bahwa stok obat di Kabupaten Jayapura dijamin ketersediaannya.

Pasalnya, Dinas Kesehatan Kabupaten Jayapura selalu mempersiapkan jika ada obat-obatan yang dirasa sudah mulai habis dan segera melaporkan kepada Dinas Kesehatan Provinsi Papua.

"Kosongnya beberapa item obat pun disebabkan karena perubahan pengadaan barang secara manual yang beralih ke sistem 'e-catalog," katanya.***


sumber:aktual.co

Share this article :

0 komentar:

Jurnalsulteng.com on Facebook

 
Developed by : Darmanto.com
Copyright © 2016. JURNAL SULTENG - Tristar Mediatama - All Rights Reserved
Template by Creating Website
Proudly powered by Blogger