>
Headlines News :
Home » , » Longki Ajak Masyarakat Sukseskan Pilkada Serentak

Longki Ajak Masyarakat Sukseskan Pilkada Serentak

Written By Unknown on Senin, 13 April 2015 | 19.57.00

Longki Djanggola
Palu, Jurnalsulteng.com- Gubernur Longki Djanggola Sulawesi Tengah (Sulteng) mengajak seluruh masyarakat untuk menyukseskan pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak yang akan digelar Desember 2015 mendatang. Longki meminta agar masyarakat menjaga stabilitas politik dan keamanan, sehingga Pilkada bisa berlangsung sukses dan aman.

Demikian disampaikan Longki pada upacara puncak peringatan Hari Ulang Tahun Provinsi Sulawesi Tengah ke 51 di halaman Kantor Gubernur, Senin (13/4/2015).

Menurut Longki, tahun 2015 merupakan tahun politik di Sulteng, karena akan melaksanakan pesta demokrasi melalui pemilihan gubernur dan pemilihan delapan bupati/wali kota serentak.

Selain meminta masyarakat untuk menjaga stabilitas, Longki juga berharap agar para tokoh tidak saling menjatuhkan antara satu dengan yang lainnya, hanya karena kepentingan politik.


Adapun daerah di Sulteng yang akan melaksanakan Pillkada serentak yakni Poso, Tojo Unauna, Morowali Utara, Banggai Laut,  Banggai,  Tolitoli,  Sigi  dan Kota Palu. Serta Pilkada Gubernur Sulteng.[***]

Wartawan/Editor: Sutrisno/Agus Manggona 
Share this article :

0 komentar:

Jurnalsulteng.com on Facebook

 
Developed by : Darmanto.com
Copyright © 2016. JURNAL SULTENG - Tristar Mediatama - All Rights Reserved
Template by Creating Website
Proudly powered by Blogger