>
Headlines News :
Home » , » 'Indonesia Kini' Terbit di Palu

'Indonesia Kini' Terbit di Palu

Written By Unknown on Rabu, 24 Juli 2013 | 21.44.00

Palu, (jurnalsulteng.com)-Jagad jurnalisme di Sulawesi Tengah kembali menggeliat, setelah sebuah koran dwi mingguan Indonesia Kini edisi Sulawesi Tengah, terbit perdana di Kota Palu mulai Rabu, 23 Juli 2013.

Koran ini mengemban misi mencerdaskan masyarakat dengan menyediakan informasi-informasi pilihan dan terkini mengenai Indonesia dan ke-Indonesiaan yang jauh dari karut-marut politik, ekonomi, sosial budaya dan hankam yang banyak disajikan media massa cetak dan elektronik, dan menimbulkan kegaduhan serta kesengsaraan dan destruksi etik, moral dan psikologi masyarakat.
Kepala Perum LKBN Antara Biro Sulteng, Santoso
menunjukkan wajah koran Dwi Mingguan 'Indonesia Kini.'
(ANTARASulteng/Rolex Malaha
)

Dalam edisi perdana ini, redaksi Indonesia Kini menurunkan berita utama mengenai semarak Ramadhan di berbagai daerah. Seperti diketahui, Indonesia adalah negara dengan penduduk beragama Islam terbesar di dunia. Jadi bulan suci Ramadhan selalu menjadi perhatian publik tidak hanya di dalam negeri tetapi juga secara global.

Ramadhan juga tidak hanya terkait dengan aktivitas keagamaan dan spiritualistis tetapi juga menyentuh secara luas kepentingan masyarakat dan negara seperti ekonomi sektor rill, ekonomi kreatif, sosial budaya, pariwisata, usaha kecil dan keamanan.

Dikupas pula oleh media ini mengenai hiruk-pukuk politik terkait upaya menjaring calon wakil rakyat (anggota legislatif) yang akan duduk di DPR RI dan DPRD provinsi dan kabupaten/kota.

Di halaman lainnya disajikan upaya menolong rakyat tidak mampu mengatasi kesulitan ekonomi akibat kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi dengan menyalurkan Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM) dengan berbagai manfaat dan kendalanya di lapangan.

Koran ini juga menurunkan berita mengenai Sulawesi Tengah terkini yang juga masih terkait dengan geliat Ramadhan serta upaya menjaga dan melestarikan kekayaan alam, budaya dan tradisi masyarakat di Taman Nasional Lore Lindu.

“Misi koran ini adalah menyajikan berita-berita pilihan yang bertujuan membangkitkan sikap optimistik masyarakat Indonesia akan masa depan bangsanya dan membentuk karakter bangsa yang kuat dan berkomitmen menegakkan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) di bawah empat pilar kehidupan kebangsaan yakni Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan NKRI,” kata Santoso, Kepala Perum LKBN Antara Biro Sulawesi Tengah.

Pada tahap awal, koran ini terbit di sepuluh provinsi di Indonesia dengan oplah antara 5.000 sampai 10.000 eksemplar, tergantung daerahnya, dan khusus untuk edisi Sulawesi Tengah, koran ini terbit perdana dengan oplah 5.000 eksemplar untuk delapan halaman.

Media cetak yang diterbitkan atas kerja sama Perum LKBN Antara dan Kementerian Komunikasi dan Informatika ini dicetak dan didistribusikan secara cuma-cuma ke seluruh kabupaten/kota di Sulawesi Tengah atas bekerja sama saling menguntungkan dengan PT. Media Suara Rakyat yang menerbitkan surat kabar Harian Mersusuar dan Sulteng Pos.

Santoso mengemukakan bahwa Koran Indonesia Kini akan terus dikembangkan secara bertahap baik kontennya berupa berita, tulisan dan karya-karya jurnalistiknya lainnya maupun jumlah halaman, oplah, serta jangkauan daerah penyebaran ke seluruh provinsi dan kabupaten/kota di Indonesia. (ant)
Share this article :

0 komentar:

Jurnalsulteng.com on Facebook

 
Developed by : Darmanto.com
Copyright © 2016. JURNAL SULTENG - Tristar Mediatama - All Rights Reserved
Template by Creating Website
Proudly powered by Blogger