Jakarta, Jurnalsulteng.com - Sony Mobile Communications (Sony Mobile) bekerja sama dengan Sony Pictures Indonesia mengumumkan smartphone Xperia terbaru, T2 Ultra, dengan mengkampanyekan film The Amazing Spiderman 2 pada Rabu, 30 April 2014.
Menurut Deputy Head of Markets Sales & Marketing Sony Mobile Communications Oky Gunawan, Xperia T2 Ultra dapat digunakan untuk mengunduh film blockbuster. "Hanya dengan satu sentuhan, para pengguna Xperia bisa mendapatkan konten menghibur, termasuk aplikasi privilege movies," katanya.
Xperia T2 Ultra diklaim memiliki kualitas teknologi imaging dan layar terbaik dari Sony dengan efisiensi desain yang inovatif. "Xperia T2 Ultra akan memimpin kategori lewat kombinasi teknologi terdepan dalam layar dan kamera. Smartphone ini akan membawa hiburan layar besar dalam dimensi yang sangat portabel dan semuanya disajikan dalam harga yang kompetitif," kata Oky.
Layar high-definition (HD) Xperia T2 Ultra yang besar, kata dia, akan mengantarkan hiburan layar besar di mana saja, sementara desainnya yang efisien membuatnya tetap portabel.
Sony Xperia T2 Ultra hadir dengan spesifikasi layar seluas 6 inci dan ketebalan 7,6 milimeter. Layarnya sangat menonjol dengan ukuran XXXL dan resolusi 720p dengan teknologi Triluminous LCD Display.
Di dalam ponsel itu terpendam prosesor empat-inti Snapdragon 1,4 GHz dengan 1 GB RAM dan 8 GB memori internal serta baterai berkapasitas 3.000 mAH.***
sumber:tempo.co
0 komentar:
Posting Komentar