Anwar Hafid |
Meski publik masih diprhadapkan pada situasi simpang siur, tapi satu hal yang cukup menarik adalah siapa yang bakal mendampingi seorang Longki maju sebagai Balon? Dua nama yang cukup populer dan santer dibicarakan yaitu Rusdi Mastura dan Anwar Hafid.
Seperti yang diungkapkan pengamat politik Universitas Tadulako (Untad), DR Irwan Waris dan aktivis KPW PRD Sulteng Adi Prianto, terkait siapa yang pantas menjadi pemimpin Sulteng 5 tahun mendatang. Menurut pendapat pengamat dan aktifis ini, jika Longki berpasangan dengan Rusdi Mastura, bisa dikatakan pasangan yang tepat alias dream team, sedangkan jika Longki dipasangkan dengan Anwar Hafid maka dapat dikatakan pasangan yang ideal. (Baca: Longki-Anwar Ideal, Longki-Cudi The Dream Team )
Berkaitan dengan hal itu, saat ini Anwar Hafid, sepertinya membuka ruang jika ia digandeng menjadi Cawagub, meskipun awalnya melalui Short Messenger Service (SMS) yang diterima Jurnalsulteng.com, Minggu (22/03/2015), Anwar menampik semua issu yang berkembang ihwal dirinya mendampingi Longki ataupun Rusdi Mastura.
"Saat ini Cagub ataupun Cawagub sikap saya masih sama. Biarkan senior-senior dulu yang bertanding, kita cukup jadi pengamat saja, hehehee," kata Anwar via SMS.
Namun pada SMS berikutnya kepada Jurnalsulteng.com, Bupati Morowali memberikan sinyal ada kemungkinan untuk maju di Pilgub 2015 ini. Dalam SMS berikutnya Anwar mengatakan, jika sudah menjadi tuntutan publik sedianya ia akan siap mendampingi siapa saja Balon Cagub yang melamarnya untuk memimpin Sulteng 5 tahun mendatang.
"Sangat setuju, tapi yang namanya jabatan dinda semua takdir Allah. Kalau Allah mau kita tidak ataupun pasti mau, Wallahualam Bissawab," bebernya via SMS.
Kata Anwar lagi, semua bisa terjadi dengan waktu yang tak bisa dipastikan sebab sebagai tokoh politik yang religius ia meyakini akan sebuah takdir.
"Saya setuju dinda. Kalau saya ini penganut aliran, lima menit terakhir sangat menentukan. Kalau main volly biasa di last one," serius Anwar via SMS. [Bob]
Editor : Sutrisno
0 komentar:
Posting Komentar