Longki Djanggola [Foto; Trisno/JurnalSulteng] |
"Saya yakin seluruh masyarakat Sulawesi Tengah telah melek politik. Saya percaya seluruh masyarakat Sulawesi Tengah sudah cerdas berpolitik dan berdemokrasi. Pilihlah sosok pemimpin yang dinilai mampu bekerja membangun daerah, mampu membawa masyarakat lebih sejahtera dan mencintai masyarakatnya. Jangan memilih pemimpin yang cuma menjual mimpi-mimpi dan janji-janji," harap Longki.
Terkait politik uang, mantan Bupati Parigi Moutong itu meminta masyarakat untuk mengawasinya.
"Jangan hanya karena uang lima puluh ribu atau seratus ribu kita gadaikan hati nurani dan harga diri kita. Dan adapun pemimpin yang menggunakan cara-cara yang melanggar aturan sudah pasti tidak akan baik memimpin daerah ini," sebut Longki.
Sebagai Gubernur dan pribadi, Longki meminta seluruh masyarakat dan keluarganya untuk dapat menggunakan hak pilihnya di Tempat Pemungutan Suara pada 9 Desember 2015 mendatang.
"Nasib daerah ini ke depan, maju atau tidaknya daerah kita tergantung siapa yang kita pilih. Jadi jangan salah pilih. Jangan mengambil risiko yang mengakibatkan kita menyesal nantinya," tandas mantan Karo Humas Pemprov Sulteng di era Gubernur H.B. Paliudju ini.[Trs/*]
0 komentar:
Posting Komentar