Ilustrasi |
"Saya menemukan banyak yang menyimpang. Saya punya bukti ada 250 ribu nama fiktif yang mencoblos nomor 2 di DKI Jakarta," katanya dalam keterangan pers di Rumah Polonia, Jakarta, yang dilansir Republika Online, Selasa (15/7/2014).
Adik kandung Prabowo Subianto itu mengaku mendapat laporan langsung dari tim yang turun di lapangan terkait hal tersebut. Pemilih fiktif itu kebanyakan datang dari luar kota. Selain di Jakarta, Hashim juga mengaku terjadi kecurangan yang sama di Jawa Tengah.
Tindakan tersebut sudah dilaporkan ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu). Selain ke Bawaslu, dugaan adanya kecurangan itu juga sudah dilaporkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk mengungkap pelaku dibalik kecurangan tersebut.[Rol]
0 komentar:
Posting Komentar