>
Headlines News :
Home » , » Antisipasi Gejolak Harga, Bulog Sulteng Siapkan Operasi Pasar

Antisipasi Gejolak Harga, Bulog Sulteng Siapkan Operasi Pasar

Written By Unknown on Senin, 03 November 2014 | 22.53.00

Ilustrasi
Palu, Jurnalsulteng.com- Bulog Sulawesi Tengah telah mengantisipasi jika sampai terjadi gejolak harga beras menjelang Natal dan Tahun Baru di daerah itu dengan menyiapkan stok beras untuk operasi pasar.

"Kami telah menyiapkan stok beras untuk mendukung operasi pasar jika dibutuhkan," kata Kepala Perum Bulog Sulteng, Mar`uf di Palu, Senin (3/11/2014).

Ia mengatakan di beberapa daerah sedang digelar operasi pasar, khusus beras karena harga komoditas tersebut naik.

Tetapi di Sulteng sampai sekarang ini Bulog belum melaksanakan operasi pasar, sebab harga di pasaran relatif stabil dan stok beras yang ada pada para pedagang cukup banyak.

Namun demikian, kata Mar`uf yang dikutip dari Antara, perlu diwaspadai karena November-Desember 2014 ini sebagian besar petani belum panen karena jadwal tanam musim tanam (MT) kedua mengalami penundaan akibat musim kemarau berkepanjangan melanda seluruh wilayah Sulteng.

Contohnya di Kabupaten Sigi sekaran ini petani baru mulai menanam padi sawah. Berarti baru akan penen pada Januari-Maret 2015.

Dikhawatirkan dua bulan terakhir ini suplai beras dari petani ke pasar-pasar, khususnya di Kota Palu akan berkurang dan pada saat itu biasanya pedagang mengambil kesempatan menaikan harga sepihak.

Bulog, kata dia, tentu sudah mengantisipasi berbagai kemungkinan yang bisa saja terjadi di pasaran, terutama gejolak harga beras.

Menurut dia, jika sampai terjadi gejolak harga beras, maka Bulog dipastikan menggelar operasi pasar dengan menjual beras sesuai standar harga pemerintah.

Stok beras yang ada digudang Bulog Sulteng saat ini sekitar 9.000 ton. Jumlah itu masih cukup memadai, sebab jatah raskin sudah disalurkan sampai Desember 2015.

Raskin yang dialokasikan pemerintah untuk rumah tangga sasaran (RTS) di Sulteng 2014, seluruhnya sudah disalurkan Bulog pada Oktober 2014 ini.[Ant]
Share this article :

0 komentar:

Jurnalsulteng.com on Facebook

 
Developed by : Darmanto.com
Copyright © 2016. JURNAL SULTENG - Tristar Mediatama - All Rights Reserved
Template by Creating Website
Proudly powered by Blogger