>
Headlines News :
Home » , » Jagoan Demokrat Kalah di `Kandang` Ketua DPD

Jagoan Demokrat Kalah di `Kandang` Ketua DPD

Written By Unknown on Jumat, 11 Desember 2015 | 00.24.00

Palu, Jurnalsulteng.com- Pasangan calon Gubernur/Wagub Sulawesi Tengah Longki/Sudarto tertinggal jauh dari pesaingnya Rusdi/Ihwan di Kabupaten Morowali, daerah yang bupatinya dijabat Ketua DPD Demokrat Sulawesi Tengah Anwar Hafid, salah satu partai pendukung.

Perolehan suara sementara versi tim sukses pasangan Longki/Sudarto menyebutkan pilkada gubernur di Morowali dimenangkan oleh pasangan nomor urut 1 Rusdi/Ihwan dengan perolehan 24.527 suara atau 61 persen.

Sementara pasangan Longki/Sudarto mendapat 15.395 suara atau 39 persen.

"Saya juga tidak paham, kenapa sampai pasangan Longki/Sudarto kalah di wilayah itu, padahal ada Ketua DPD Demokrat di sana," kata Sekretaris DPD Demokrat Sulawesi Tengah Hendri Kawulur di Palu, Kamis (10/12/2015).

Sumber kekuatan dukungan Longki/Sudarto di wilayah itu juga ada pada mantan Ketua DPRD Morowali Akram Kamarudin yang saat ini menjabat Wakil Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Tengah.

Akram pada pemilihan legislatif 2014 meraup suara terbanyak dari wilayah itu. Demikian halnya Anwar Hafid dua kali memenangkan pemilihan kepala daerah di Morowali.

"Kami memang mengandalkan dua tokoh itu (Anwar Hafid dan Akram Kamaruddin) memenangkan pasangan Longki/Sudarto di Morowali," kata Hendri.

Ia menolak memberikan penjelasan detail atas kekalahan Longki/Sudarto di Morowali.

Tim sukses pasangan Rusdi/Mastura juga mengakui kemenangan mereka di Kabupaten Morowali dengan persentase sebesar 61,64 persen.

Sebelumnya telah diprediksi bahwa kemenangan Rusdi/Ihwan di Morowali salah satunya karena kekuatan Alkhairaat, salah satu organisasi keagamaan terbesar di kawasan timur Indonesia dan Ketua Alkhairaat Morowali dijabat oleh Anwar Hafid.[***]

Sumber; Antara  
Share this article :

0 komentar:

Jurnalsulteng.com on Facebook

 
Developed by : Darmanto.com
Copyright © 2016. JURNAL SULTENG - Tristar Mediatama - All Rights Reserved
Template by Creating Website
Proudly powered by Blogger