>
Headlines News :
Home » , » Mau Kuliah S-1 di Negeri Ginseng? Ini Caranya

Mau Kuliah S-1 di Negeri Ginseng? Ini Caranya

Written By Unknown on Selasa, 02 September 2014 | 17.59.00

Ilustrasi
Jakarta, Jurnalsulteng.com-  Pemerintah Korea Selatan undang dua pelajar Indonesia yang ingin mengenyam pendidikan tingkat S-1 di negeri ginseng melalui Korean Government Scholarship Program (KGSP) 2015.

Dalam program beasiswa pemeirntah Korea Selatan yang juga ditawarkan kepada 64 negara lainnya di Afrika, Asia Pasifik, dan Eropa itu, para penerima beasiswa terseleksi harus mengikuti program belajar bahasa Korea selama satu tahun pertama sebelum mengikuti pendidikan formal selama empat tahun.

Beasiswa tersebut meliputi biaya kuliah selama empat tahun serta kursus bahasa Korea, tiket pesawat pulang-pergi ke Korea dari negara asal, tunjangan bulanan sebesar 800 ribu won atau sekitar 786 dolar AS, tunjangan tempat tinggal, tunjangan untuk kembali ke negarai asal setelah menyelesaikan studi, asuransi kesehatan, serta tunjangan riset, serta cetak penelitian akhir.

Menurut rilis dari Korean Cultural Center Jakarta yang dikutip dari Rakyat Merdeka Online, Selasa (2/9/2014),  bagi yang berminat, syaratnya adalah kandidat harus berasal dari negara mitra, berusia di bawah 25 tahun pada 1 Maret 2015 dengan IPK minimal 2.64 (skala 4.0), 2.8 (skala 4.3), 2.91 (skala 4.5). Bila memenuhi kualifikasi tersebut, peserta dapat mendaftarkan diri di Kedutaan Besar Korea Selatan di Jakarta hingga 3 Oktober mendatang.

Informasi lanjutan soal beasiswa tersebut dapat diperoleh di laman resmi NIIED (www.studyinkorea.go.kr) dan laman resmi Kedutaan Korea (idn.mofa.go.kr). [Rmol]


Share this article :

0 komentar:

Jurnalsulteng.com on Facebook

 
Developed by : Darmanto.com
Copyright © 2016. JURNAL SULTENG - Tristar Mediatama - All Rights Reserved
Template by Creating Website
Proudly powered by Blogger