Para pemain Brasil usai dikalahkan Jerman (REUTERS) |
Sepanjang sejarah, Brasil dan Belanda sudah 11 kali bertemu. Selecao unggul tipis dengan mengemas 4 kemenangan, berbanding 3 kemenangan milik Oranje. Empat pertandingan lainnya berakhir sama kuat.
Skor-skor ketat selalu tersaji setiap kedua tim bertemua. Tak ada skor yang berakhir lebih dari selisih dua gol. Terakhir, Brasil bertemu Belanda pada 4 Juni 2011 dalam laga persahabatan di Goiania. Pertandingan berakhir dengan skor imbang 0-0.
Di ajang Piala Dunia, Brasil sudah empat kali bertemu Belanda. Hasilnya sama kuat. Kedua tim sama-sama meraih dua kemenangan.
Belanda meraih kemenangan di babak kedua penyisihan grup Piala Dunia 1974 dengan skor 2-0. Empat tahun lalu, kedua tim bertemu di Afrika Selatan di babak perempat final. Belanda menang 2-1 berkat dua gol Wesley Sneijder.
Kemenangan Brasil diraih di perempat final 1994 dengan skor 3-2. Pada semifinal 1998, Selecao menang 4-2 lewat adu penalti setelah bermain imbang 1-1 selama 120 menit.
Rekor pertemuan Brasil vs Belanda
2 Mei 1963 Belanda 1-0 Brasil (Persahabatan)
3 Juli 1974 Brasil 0-2 Belanda (babak kedua penyisihan grup A Piala Dunia)
20 Desember 1989 Belanda 0-1 Brasil (Persahabatan)
9 Juli 1994 Brasil 3-2 Belanda (Perempat final Piala Dunia)
31 Agustus 1996 Belanda 2-2 Brasil (Persahabatan)
7 Juli 1998 Brasil 1-1 (4-2) Belanda (Semifinal Piala Dunia)
5 Juni 1999 Brasil 2-2 Belanda (Persahabatan)
8 Juni 1999 Brasil 3-1 Belanda (Persahabatan)
9 Oktober 1999 Belanda 2-2 Brasil (Persahabatan)
2 Juli 2010 Belanda 2-1 Brasil (Perempat final Piala Dunia)
4 Juni 2011 Brasil 0-0 Belanda (Persahabatan)
[Viva]
0 komentar:
Posting Komentar